Resep kue kastengel yang akan saya hadirkan buat anda sekalian ini sangat lezat sekali untuk bisa di sajikan di rumah anda dan juga bisa anda sajikan saat menjelang lebaran dan natal nantinya. Banyak sekali anak-anak dan juga orang dewasa menyukai resep kue kering kastengel, karena mempunyai rasa yang nikmat, kue kastengel juga mengandung gizi yang sangat banyak sekali. Karena pembuatan kue kering ini ditunjang dengan banyak keju dan telur saat pembuatan kue kastengel tersebut.
Siapa saja yang akan memakan kue kering kastengel pastinya akan merasakan ketagihan, dan ini mejadi titik poin bagi anda yang ingin menjual belikan kue kastengel tersebut. Untuk pembuatan resep kue kastengel ada titik poin yang harus anda penui, agar supaya rasa kue kastengel akan terasa nikmat dan empuk saat di lidah. Dan di bawah ini adalah resep kue kering kastengel tersebut.
Resep Bahan Kue Kastengel :
* Margarine forvita 185 gram
* Roombutter 15 gram
* Tepung terigu protein rendah 250 – 300 gram, ayak
* Kuning telur 3 butir
* Keju tua (edam) 150 gram, parut
* Keju cheddar 75 gram, parut
* Kuning telur 2 butir, kocok, untuk olesan
Cara membuat Kue Kastengel :
1. Kocok margarine forvita dan roombutter hingga lembut.
2. Masukkan kuning telur satu persatu sambil dikocok hingga rata.
3. Tambahkan terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk dengan sendok kayu hingga rata.
4. Masukkan keju tua (edam), aduk kembali hingga rata.
5. Masukkan adonan dalam plastic segitiga, potong ujungnya dengan diameter 1 cm.
6. Semprotkan adonan memanjang, potong adonan dengan panjang 3 cm, rapikan. Letakkan adonan di atas loyang bersemir margarine forvita. Oles permukaan adonan dengan kuning telur dan tavuri keju cheddar.
7. Panggang adonan dalam oven bersuhu 160°C hingga matang selama ±20 menit hingga matang. Angkat dan biarkan dingin.
8. Sajikan.
Untuk 650 gram
Bagaimana nenurut anda ingin mencoba resep ini pastinya resep kue kastengel yang saya hadirkan akan menarik minat makan keluarga anda.